KALAMANTHANA, Kuala Pembuang – Muhammadiyah telah terbukti menjadi mitra strategis dalam bidang pendidikan, kesehatan dan sosial masyarakat yang berkontribusi dalam pembangunan daerah.
Hal tersebut disampaikan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah H Edi Pratowo, S.Sos, MM saat membuka secara resmi Musyawarah Pimpinan Tingkat Wilayah (Muspimwil) Muhammadiyah Kalimantan Tengah, di Aula DPRD Kabupaten Seruyan, Sabtu (26/4/2025).
Hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Seruyan Ahmad Selonorwanda, SE, MSi, Wakil Bupati H Supian, SAg, Sekretaris Pimpinan Pusat Muhammadiyah Muhammad Izzul Muslimin, SIP, Ketua Umum Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Kalteng Prof Dr H Achmad Syar’i, MPd.
Pembina Muhammadiyah Kalteng Ir Abdul Razak, Sekretaris MUI Kalteng Prof Dr H Fathurahman, MPd, M.Psi, Ketua NU Kalteng Dr H Wahyudie F Dirun, SP, MM, Forum koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Seruyan, Sekda Seruyan Djainiuddin sejumlah kepala dinas Provinsi Kalteng, utusan Pimpinan Muhammadiyah Daerah (PDM) 14 kabupaten/kota.
Wagub Edy Pratowo mengatakan, kemajuan daerah tidak akan cepat terwujud tanpa adanya kebersamaan yang erat antara pemerintah dengan semua elemen masyarakat, termasuk termasuk organisasi keagamaan yang memiliki peran penting dalam membina moral dan spiritual masyarakat.
“Melalui tema menghadirkan upaya bersama, untuk Kalteng lebih berkah dan lebih maju. Mari kita hadirkan upaya bersama yang nyata, sinergis dan berkelanjutan untuk mewujudkan Kalteng yang lebih berkah, dengan pembangunan berlandaskan nilai-nilai keagamaan dan kearifan lokal serta lebih maju dalam segala aspek kehidupan,” katanya.
Wagub mengajak, semua elemen menjaga semangat persatuan, toleransi dan gotong royong dalam membangun Kaliamantan Tengah menjadi lebih maju, adil dan Sejahtera.
Wagub Edi Pratowo menyambut baik Muspimwil dan memberikan apresiasi yang tinggi atas terselenggaranya musyawarah ini, sebagai forum strategis untuk memperkuat sinergi dan koloborasi antara Muhammadiyah sebagai organisasi keagamaan dengan pemerintah dalam membangun daerah.
“Muspimwil merupakan momentum bagi Muhammadiyah untuk merumuskan arah kebijakan organisasi ke depan, sekaligus memperkuat peran dan kiprah dalam menjawab tantangan zaman,”katanya.
Wagub mengungkapkan, Muhammadiyah bukan hanya organisasi keagamaan, tetapi juga kekuatan sosial yang mampu membangun peradaban. Oleh karena itulah sinergitas untuk membangun Kalimantan Tengah harus terus digaungkan untuk mencapai Kalteng berkah, Kalteng Maju.
Bupati Seruyan Ahmad Selanorwanda menyampaikan, atas nama pribadi, masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Seruyan mengucapkan sealamat datang kepada semua peserta Muspimwil dan sangat mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini serta terima kasih atas kepercayaan pengurus pimpinan wilayah menetapkan Seruyan sebagai tuan rumah Muspimwil Kalteng.
Mantan Plt Direktur Utama Bank Kalteng ini, menyebutkan, tema keberadaan Muhammadiyah mempunyai peranan yang penting untuk kemajuan pembangunan daerah, tidak saja pendidikan dan kesehatan saja tetapi juga dalam bidang kegiatan sosial dan kemasyarakatan dan memajukan peradaban.
“Kami akan terus berkoloborasi dengan organisasi keagamaan, termasuk Muhammadiyah untuk bersama-sama berkoloborasi dengan semangat kebersamaan dan gotong royong menuju Seruyan yang lebih maju,” ucapnya.
Dia menyebutkan, tema Muspimwil: Menghadirkan upaya bersama untuk Kalteng lebih berkah dan lebih maju, sejalan dengan visi dan misi dirinya sebagai Bupati Seruyan yaitu terwujudnya transpormasi Kabupaten Seruyan yang berkelanjutan, Sejahtera, adil, maju dan Amanah untuk semua (Seruyan bersama, untuk semua).
Dalam mewujudkan visi tersebut, dia menekankan pentingnya sinergi dan kolaborasi antara pemerintah daerah, organisasi masyarakat, termasuk Muhammadiyah sebagai salah satu pilar penting dalam pembangunan sosial dan keagamaan di Seruyan.
Sementara Ketua Umum PWM Kalteng Prof Dr H Ahmad Syar’i, MPd menyampaikan terima kasih kepada Gubernur Kalteng, Bupati Seruyan dan Ketua DPRD Seruyan yang telah memfasilitasi pelaksanaan Muspimwil Muhammadiyah Kalteng.
“Kami mendapat dukungan penuh dari Pak Gubernur, Pak Bupati, Pak Ketua DPRD Seruyan, baik secara moril maupun materil. Begitu juga kepada panitia daerah dan panitia wilayah, , sehingga kegiatan ini bisa berjalan dengan sukses,”ucapnya.
Dalam kesempatan tersebut, Sekretaris Pengurus Pimpinan Pusat Muhammadiyah Muhammad Izzul Muslimin menyampaikan pidato iftitah antara lain, menyampaikan peran Muhammadiyah dalam peran menjaga amal dan nilai agama, peran pembangunan SDM dan peran pemberdayaan perekonomian umat.
“Sinergisitas antara Muhammadiyah dengan pemerintah sangat penting, dalam memajukan Pembangunan. Baik secara nasional maupun daerah. Dengan sinergisitas ini semua tujuan kita semua untuk mencapai kemajuan akan mudah dicapai,”pungkasnya.
Dalam kesempatan itu Pemprov Kalteng menyerahkan bantuan seribu paket sembako kepada warga Muhammadiyah dan warga lainnya yang layak menerimanya. Secara simbolik diserahkan oleh Wakil Gubernur kepada perwakilan warga. (sly)
Discussion about this post