KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – DPRD Kabupaten Kapuas, Kalteng menyambut baik kegiatan konsultasi publik rencana pembangunan dearah (RPD) tahun 2024-2026 yang dilaksanakan Pemda Kapuas.
“Kegiatan konsultasi publik ini sangat bagus sekali dan luar biasa,” kata Anggota DPRD Kapuas H Rosihan Anwar saat menghadiri kegiatan konsultasi pubik di aula Kantor Bapelitbngda Kapuas, Kamis (12/1/2023).
Terlabih lanjut Rosihan, konsultasi publik tersebut juga dihadiri beberapa akadimisi dari ITS 10 Nopember Surabaya untuk memberikan acuan dan masukan terkait rencana pembangunan daerah Kapuas kedepan.
“Kita harapkan kegiatan konsultasi publik ini bisa menghasilkan satu acuan dan petunjuk untuk pembangunan Kabupaten Kapuas,” pungkas Rosihan Anwar.
Sementara itu Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat, mengatakan hasil dari konsultasi publik ini adalah sebagai bahan penyusunan rencana akhir rencana pembangunan daerah Kabupaten Kapuas tahun 2024-2026.
“Tujuannya sudah tentu bagaimana pembangunan ke depan baik tentang prioritas dan strategis,” katanya.
Ben Brahim pun berharap pembangunan Kapuas kedepan selain memberikan akses kemudahan kepada masyarakat juga mendatangkan pendapatan asli daerah yang signifikan. (irs)
Discussion about this post