KALAMANTHANA, Muara Teweh –Peringatan 25 tahun Kementerian BUMN dilaksanakan secara meriah di Muara Teweh, Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah, Minggu (12/3/2023).
Pihak Telkom bersama Jasa Marga dan Sucofindo menggelar Jalan Sehat bertabur doorprize dengan konsep “Estafet Obor BUMN” dari Sabang sampai Merauke.
Senior Manager Shared Service Telkom Regional VI Kalimantan, Mochamad Arief Widhiyanto, mengatakan, jalan sehat BUMN bertujuan menginspirasi dan mengedukasi masyarakat tentang pentingnya kesehatan.
Menurut Arief, pada 12 Maret 2023, Kalimantan Tengah mendapat giliran mengadakan kegiatan besar di seluruh Kabupaten dan kota. Di Kabupaten Barito Utara, kegiatan dilaksanakan di arena Tiara Batara Muara Teweh. BUMN pelaksana yakni Telkom, Sucofindo, dan Jasa Marga.
Sekitar 1.700 peserta termasuk Sekda Barito Utara, Muhlis,unsur FKPD, kepala perangkat daerah serta Mochamad Arief Widhiyanto (Senior Manager Shared Service Telkom Regional VI Kalimantan), M Aripin (Kepala Bidang Dukungan Bisnis SUCOFINDO Cabang Banjarmasin) dan Sofyan Abdu Syech (Direktur Keuangan dan Administrasi PT Jasamarga Balikpapan Samarinda) turut memeriahkan jalan sehat.
Sekda Muhlis atas nama masyarakat dan Pemkab Barito Utara mengucapkan selamat ulang tahun ke-25 kepada Kementerian BUMN.
“Kementerian BUMN hadir sebagai bagian dari pembangunan Indonesia baik secara langsung melalui keterlibatan dalam proyek-proyek strategis nasional. Serta secara tidak langsung melalui kontribusi penerimaan negara seperti setoran dividen, setoran pajak, maupun melalui penerimaan bukan pajak lainnya, ” ujat dia.
Sekda mengakui setiap tahun penerimaan pajak, dividen dan penerimaan bukan pajak terus meningkat bagi daerah ini.
“Bertambahnya usia Kementerian BUMN yang menaungi beberapa perusahaan seperti PT Telkom Indonesia, Jasa Marga Sucofindo dan lainnya dapat memberikan sebuah kontribusi yang besar terhadap pembangunan di Kalimantan Tengah khususnya di Kabupaten Barito Utara,” kata dia.
Start Jalan Sehat Milenial BUMN diawali dengan penyerahan obor estafet kepada perwakilan BUMN. Jalan sehat mengambil rute depan kantor Bupati Jalan A Yani, Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Pramuka, kembali ke Jalan A Yani, dan finish di halaman kantor bupati.
Muhlis bersama perwakilan Telkom, Sucofindo, dan Jasa Marga sempat mendatangi stand-stand UMKM yang berada di Tiara Batara Muara Teweh.(Melkianus He) )
Discussion about this post