KALAMANTHANA, Kuala Pembuang – Masyarakat Desa Suka Makmur, Kecamatan Seruyan Tengah mengutarakan aspirasi mereka kepada tim reses Daerah Pemilihan (dapil) III, mengenai permintaan bibit kambing.
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan, Atinita menyampaikan perlu adanya distribusi bantuan pada bidang peternakan yang dilakukan oleh pemerintah kabupaten (Pemkab) Seruyan, seperti saat ini yang mana warga Desa Suka Makmur perlu bantuan bibit ternak kambing di tempat mereka.
“Dalam hal ini pemkab juga harus memperhatikan usulan terkait sektor peternakan, seperti di Desa Suka Makmur saat kami kunjungi beberapa waktu lalu itu, meminta adanya pengadaan bibit ternak kambing,” kata Atinita, Senin (10/4/2023).
Wakil rakyat dari dapil III ini mengatakan, permintaan bantuan bibit ternak kambing ini merupakan usulan warga dengan harapan agar dapat menopang perekonomian mereka.
“Permintaan bantuan bibit kambing ini merupakan hal yang harus diprioritaskan, sehingga dapat membantu meningkatkan perekonomian mereka,” tutupnya. (Jia)
Discussion about this post