KALAMANTHANA, Kuala Pembuang – Anggota DPRD Seruyan Denni Ramadhani meminta kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan agar pengawasan serta pembinaan koperasi agar dapat ditingkatkan fungsi dan kinerjanya.
Dengan adanya peningkatan pengawasan dan pembinaan terhadap koperasi kata Denni Ramadhani, tentu pengelolaannya dapat lebih maksimal lagi, agar memberikan dampak untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Tentunya apabila pengurus koperasi dapat dibekali dengan pengetahuan dalam mengelola dengan baik dan benar, maka kita yakin hal tersebut dapat membawa kesejahteraan bagi masyarakat,” kata Denni Ramadhani, Kamis (11/05/2023).
Baca Juga: Benyamin Pasambe Minta Pemkab Seruyan Kembangkan Potensi Wisata Desa Sungai Perlu
Selain itu apabila dikemudian hari terjadi sebuah konflik dalam koperasi Pemkab Seruyan melalui instansi terkaitnya harus mampu sebagai penengah sesuai dengan tugas dan fungsinya, sehingga apabila terjadi permasalahan bisa diatasi dengan maksimal.
“Selain itu apabila kedepannya terjadi konflik disebuah koperasi, kita harap dinas terkait dapat menjadi penengah memberi pemahaman sesuai dengan regulasi yang ada, sehingga permasalahan tersebut dapat terselesaikan dengan cepat,” tutupnya. (Jia)
Discussion about this post