KALAMANTHANA, Kuala Pembuang – Anggota DPRD Seruyan Rudi Hartono meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan melalui instansi terkaitnya agar pelayanan kesehatan di RSUD Kuala Pembuang dapat lebih dioptimalkan.
Rudi Hartono membeberkan, bahwa dirinya ada mendapat laporan terkait penanganan pasien korban kecelakaan lalu lintas di RSUD Kuala Pembuang kurang mendapatkan pelayanan yang baik dari medis.
“Beberapa waktu yang lalu, saya mendapatkan laporan bahwa ada warga yang mengalami kecelakaan lalu lintas, namun ternyata pasien tidak dilayani secara maksimal, saya harap hal yang demikian tidak terulang di kemudian hari,” kata Rudi Hartono, Selasa (29/5/2023).
Baca Juga: Dewan Sebut Pentingnya Peran Penyuluh Dalam Memberikan Wawasan Petani dan Nelayan
Dirinya menambahkan agar pihak Pemkab Seruyan dapat serius dalam meningkatkan pelayanan di bidang kesehatan agar masyarakat merasa terlayani dengan baik, tanpa ada kesan diskriminatif.
“Kami minta kedepannya pelayanan masyarakat di bidang kesehatan dapat lebih meningkat, dan semoga Pemkab dapat turut mengawasinya,” tutupnya. (Jia)
Discussion about this post