KALAMANTHANA, Kuala Pembuang – Asisten 1 Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan, Agus Suharto meninjau secara langsung pelaksanaan kegiatan pasar murah di kantor Desa Sungai Undang.
Pemkab Seruyan menggelar pasar murah di setiap desa dan kelurahan di Kabupaten Seruyan dalam rangka upaya mengendalikan laju inflasi di Kabupaten Seruyan, serta untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok
Asisten 1 Pemerintah Kabupaten Seruyan Agus Suharto menjelaskan untuk jumlah paket yakni sebanyak 100 paket, yang akan di bagikan kepada masyarakat.
“Untuk paketnya sendiri ada 100 paket dengan harga tebus Rp50.000 dari harga normal Rp150.000, untuk setiap paket sembako yang diberikan yakni berupa beras 5 kg, gula 2 kg dan minyak goreng 1 liter,” kata Agus, Selasa (26/03/2024).
Baca Juga: Pemkab Seruyan Ingatkan Agen Tidak Lakukan Penimbunan Barang
Dirinya menambahkan semoga dengan adanya pasar murah ini bisa bermanfaat untuk masyarakat yang memang sangat memerlukan, dalam menjalani ramadhan tahun ini.
“Kami harap dengan adanya pasar murah ini dapat membantu meringankan masyarakat kita terutama untuk pemenuhan kebutuhan pokok mereka terutama dalam bulan Ramadhan ini,” tutupnya. (Jia)
Discussion about this post