KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Forum Komunikasi RT dan RW Kelurahan Selat Hulu, Kecamatan Selat, Kabupaten Kapuas, Kalteng menyerahkan bantuan untuk korban terdampak kebakaran di Desa Pulau Mambulau, Kecamatan Bataguh, Minggu (14/4/2024).
Bantuan berupa sejumlah bahan kebutuhan pokok dan pakaian layak pakai tersebut diserahkan langsung oleh Lurah Selat Hulu, Samugi, bersama Ketua Forum Komunikasi RT dan RW Kelurahan Selat Hulu, Ahmadi Jaya, kepada ketua RT setempat Abdul Samad.
“Sore ini kami menyerahkan bantuan untuk saudara-saudara kita yang tertimpa musibah kebakaran di Desa Pulau Mambulau,” kata Lurah Selat Hulu, Samugi.
Baca Juga: Peduli Korban Kebakaran, RAPI Kapuas Serahkan Bantuan
Dijelaskan Samugi bantuan ini berasal dari masyarakat Kelurahan Selat Hulu yang diinisiasi oleh para ketua RT dan RW yang tergabung dalam Forum Komunikasi RT dan RW Kelurahan Selat Hulu.
“Mudah-mudahan bantuan yang kami serahkan ini dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang tertimpa musibah kebakaran,” harap Samugi.
Sementara itu Camat Selat Yaya Setibudi, mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi lurah Selat Hulu bersama ketua Forum Komunikasi RT dan RW beserta anggota yang telah menyerahkan bantuan tersebut.
“Saya ucapkan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya. Semoga bantuan yang diserahkan hari ini bisa berguna dan bermanfaat bagi masyarakat Pulau Mambulau yang terdampak musibah kebakaran,” ucap Yaya Setiabudi. (irs)
Discussion about this post