KALAMANTHANA, Pulang Pisau – Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kabupaten Pulang Pisau menggelar penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) terkait Pelayanan KB bersama seluruh Kepala UPT Puskesmas dan Rumah Sakit Kabupaten Pulang Pisau.
Penandatanganan yang berpusat di aula DP3AP2KB Pulang Pisau, Rabu (13/11/2024) itu dilakukan oleh Kepala DP3AP2KB Pulang Pisau Ma’rup Kurkhi dengan seluruh Kepala UPT Puskesmas dan Rumah Sakit se Kabupaten Pulang Pisau dengan disaksikan langsung oleh Kepala Dinas Kesahatan Pulang Pisau dr Pande Putu Gina.
“Maksud Kesepahaman Bersama ini adalah untuk meningkatkan kerja sama dan koordinasi yang lebih bersinergi di antara para pihak dalam penyelenggaraan pelayanan Keluarga Berencana di UPTD Puskesmas se Pulang Pisau,” jelas Kepala DP3AP2KB Pulang Pisau Ma’rup Kurkhi.
Ia juga menambahkan Kesepahaman Bersama ini adalah untuk meningkatkan kerja sama dan koordinasi para pihak dalam upaya meningkatkan capaian pelayanan keluarga berencana di UPTD Puskesmas.
“Kita berharap dengan kesepahaman Bersama ini dapat meningkatkan kerja sama dan koordinasi para pihak dalam upaya meningkatkan capaian pelayanan keluarga berencana di kabupaten Pulang Pisau,” tutupnya. (Oktavianus)
Discussion about this post