KALAMANTHANA, Palangka Raya – Jalinan komunikasi dan silaturahmi antarumat beragama di Indonesia menjadi sebuah keniscayaan dalam bingkai NKRI yang ber-Bhineka Tunggal Ika.
Sebagai bangsa yang terbentuk dari keragaman budaya dan agama, sikap toleransi dan saling memahami dalam semangat kekeluargaan adalah hal mendasar yang menjadi ikatan sosial yang harus terus dipelihara.
Dalam konteks Kalimantan Tengah, jalinan komunikasi ini terinisiasi melalui silaturahmi pada momen perayaan Idul Fitri 1446H tahun 2025.
Pada kesempatan tersebut Dorothea Jasi selaku ketua Pemuda Katolik Komda Kalimantan Tengah dan Lintalia selaku Ketua Komcab Kota Palangka Raya bersama dengan jajaran pengurus melakukan kunjungan kepada Ketua PWNU Kalteng, HM Wahyudi F. Dirun.
Kunjungan silaturahmi ini kemudian dirangkai dengan halal bihalal dengan GP ANSOR dan Fatayat NU pada 7 April 2025.
Dorothea Jasi mengatakan, melalui rangkaian silaturahmi dan halal bihalal ini, harapannya jalinan komunikasi dan kerjasama yang sinergis antarormas maupun OKP lintas keagamaan dapat terbangun.
“Hal ini menjadi tonggak terbentuknya jejaring yang inklusif dan harapannya dapat merangkul organisasi lintas agama yang lebih luas di Kalimantan Tengah,” kata Jasi.
Melalui jejaring kuat antar organisasi sosial kemasyarakatan tentunya peluang untuk melakukan karya nyata sebagai upaya berkontribusi bagi pembangunan Kalimantan Tengah yang berkah menjadi lebih terbuka lebar.
Semangat dan kerjasama untuk berkarya yang diharapkan terlahir dari jalinan silaturahmi ini secara mendasar dilandasi semangat inklusivitas yang universal, sebagaimana yang menjadi spirit karya sosial Gereja Katolik khususnya di Kalimantan Tengah. (sly)
Discussion about this post