KALAMANTHANA, Penajam – Belum genap juga empat bulan melantik pejabat baru, Bupati Penajam Paser Utara, Yusran Aspar, kini harus mencari Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UKM baru. Pasalnya, Kepala Dinas Andi Iskandar Hamala memasuki waktu pensiun terhitung 1 April 2017.
“Sementara, posisi tersebut diisi pelaksana tugas. Kami mengambil dari Dinas Perindagkop dan UKM itu sendiri,” ujar Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) PPU, Surodal Santoso, Rabu (5/4/2017).
Dikatakan Surodal saat ini pihaknya sudah mendesain dan minggu depan sudah keluar posisi sementara yang menggantikan kepala dinas yang memasuki pensiun tersebut. Setelah itu, baru ditandatangani Bupati PPU.
“Sudah, Senin kemarin kita sudah melakukan desain. Insya Allah minggu depan sadah ada pejabat sementara,” lanjutnya.
Dijelaskan Surodal, Andi Iskandar telah memasuki pensiun dan jabatan nantinya akan dilelang. Tetapi untuk sementara akan diisi plt dulu. Selain Kepala Dinas Perindagkop dan UKM, ada beberapa jabatan tinggi pratama yang juga akan dilelang.
Untuk pengisi jabatan kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip, harus dilelang ulang. Pasalnya, pada lelang sebelumnya hanya diikuti satu peserta. Adapun posisi Asisten I Setda yang baru diisi Misni Mi’jratul Attaqwa, kemungkinan kembali kosong. Sebab, yang bersangkutan mengajukan pindah ke Balikpapan.
“Kita tunggu proses pindahnya Bu Misni. Kalau bisa cepat, kita lelang saja sekaligus yang kosong-kosong itu,” terangnya.
Proses lelang jabatan tentu akan berdampak terhadap bergeraknya sejumlah posisi, terutama di level eselon III. Sebab, biasanya lelang jabatan banyak diminati oleh mereka yang menduduki posisi kepala bagian, sekretaris dinas atau badan.
“Untuk sementara kami fokus penggantian sementara posisi jabatan pelaksana tugas Dinas Perindagkop dan UKM dulu karena jabatan kosong yang lain sudah ada plt-nya,” tuturnya. (hr)
Discussion about this post