KALAMANTHANA, Jakarta – Di tengah tak sedikitnya oknum polisi yang terjerat kasus, mencuat pula polisi-polisi yang inspiratif. Salah satunya Aiptu Munadi, anggota Polsek Takisung, Polres Tanah Laut. Apa prestasinya?
Munadi termasuk salah satu anggota polisi yang menerima penghargaan dari Kapolri Jenderal Tito Karnavian. Penyerahan penghargaan kepada anggota Polri berprestasi itu berlangsung di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Jumat (13/10).
Munado adalah PS Kanit Binmas Polsek Takisung. Dia menerima penghargaan tersebut sebagai polisi teladan. Selain menjalankan tugas menjaga kamtibmas sehari-hari, rupanya Munadi memiliki seabreg aktivitas positif lainnya.
Selain sebagai PS Kanit Binmas Polsek Takisung, Munadi adalah juga Ketua Yayasan TK Alquran sekaligus pengajar. Dia juga kerap jadi khatib salat Jumat, berperan sebagai pembina kelompok peternak sapi dan membantu pelayanan transportasi kesehatan.
“Ini merupakan apresiasi Polri kepada personil yang turut membantu kineja polisi untuk membawa citra Polri menjadi jauh lebih baik lagi ke depannya sehingga menjadi polisi yang promoter (profesional, modern dan terpercaya),” ucap Kapolri Tito Karnavian.
Munadi tentu saja bangga menerima penghargaan dari Kapolri. “Semoga prestasi ini dapat dijadikan contoh dan jadi motivasi bagi anggota Polda Kalsel lainnya dalam kegiatan yang positif dan membangun kepercayaan masyarakat kepada Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat,” ucap Munadi.
Berkat jasa-jasanya di bidang agama, Aiptu Munadi berhak promosi mengikuti Pendidikan Sekolah Alih Golongan (SAG). (ik)
Discussion about this post