KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Hari Ulang Tahun (HUT) ke-46 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) tahun 2017 di Kabupaten Kapuas dimeriahkan dengan pertandingan sepak bola mini.
Untuk pertandingan sepak bola mini dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kapuas Rianova, Senin (13/11/2017), di halaman Kantor Pemerintah Kabupaten Kapuas, Jalan Pemuda, Kuala Kapuas.
Sekretaris Korpri Kabupaten Kapuas, Samsul Bahri, mengatakan, untuk pertandingan sepak bola mini akan terlaksana selama delapan hari, terhitung sejak dibukanya pertandingan. “Sedangkan untuk jumlah tim yang mengikuti pertandingan sepak bola mini ada sebanyak 23 tim,” katanya.
Lebih lanjut disampaikan Samsul, nantinya untuk pemenang pertandingan akan mendapatkan trofi, piagam serta uang pembinaan yang rencananya akan diserahkan bertepatan dengan upacara puncak HUT Korpri pada 29 Nopember 2017 di halaman Kantor Pemkab Kapuas.
Ia berpesan kepada para beserta agar selama pertandingan dapat berlaku sportif. “Diharapkan semua peserta dapat sportif dalam pertandingan, dikarenakan kegiatan ini merupakan galakarya (memeriahkan) HUT Korpri ke 46 di Kabupaten Kapuas,” ujarnya.
Adapun untuk tim yang pertama bertanding pada kesempatan itu adalah Tim Kominfo dan Tim BPKB dengan hasil akhir 2-1, yang dimenangkan oleh Tim Kominfo Kapuas. Selain pertandingan sepak bola mini, HUT Kopri di Kapuas juga dimerihkan dengan pertandingan olahraga tenis meja. (is/adv)
Discussion about this post