KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Kegiatan jalan santai memeriahkan peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke 72 Kementerian Agama (Kemenag) di Kabupaten Kapuas, Minggu (19/11) pagi. Jalan santai yang dilepas langsung Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat itu mengambil start di depan Kantor Kemenag Jalan Tambun Bungai Kuala Kapuas.
Ketua panitia, M Poteran Susilo, menjelaskan, kegiatan jalan santai ini merupakan awal dari rangkaian kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka peringatan HAB Kemenag. “Ada beberapa rangkaian kegiatan yang akan kita laksanakan seperti lomba dan penilaian guru berprestasi,” jelasnya.
“Insya Allah puncak Hari Amal Bhakti Kemenang akan dilangsungkan pada 3 Januari 2018 dengan upacara dan ramah tamah,” timpal Poteran Susilo seraya menyebutkan rute kegiatan jalan santai meliputi Jalan Tambun Bungai – Jalan Ahmad Yani – Jalan Teratai – Jalan Seroja dan kembali ke Kantor Kemenag Jalan Tambun Bungai.
Bupati Kapuas Ben Brahim mengungkapkan rasa bahagianya karena saat itu dapat berkumpul dengan keluarga besar Kemenag. Ia pun meminta seluruh keluarga besar Kemenag agar selalu menjaga kekompakan dan kebersamaan dalam dalam mengabdi dan melayani masyarakat. “Selamat Hari Amal Bhakti Kemenang. Jayalah Kemenag,” ucap Ben.
Pelepasan kegiatan jalan santai oleh Bupati Ben Brahim saat itu juga dihadiri Wakil Bupati Muhajirin dan Kepala Kemenag Kapuas Ahmad Bahruni. Selain itu hadir pula Kapolres, Ketua Pengadilan Negeri, Ketua Pengadilan Agama, Ketua NU, Ketua FKUB dan undangan lainnya.
Kegiatan jalan santai diikuti juga para siswa dan siswi MA, MTs dan MIN. Adapun hadiah doorprize yang diundi diantaranya televisi 42 inci sumbangan Bupati Kapuas. Kemudian ada pula hadiah lainnya berupa mesin cuci, kulkas, dispenser serta sejumlah hadiah menarik lainnya. (is/adv)
Discussion about this post