KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Sejumlah desa di wilayah pesisir pantai Kecamatan Kapuas Kuala, Kabupaten Kapuas menggelar musyawarah perencanaan pembangunan desa (Musrenbangdes), Selasa (23/1/2018).
Musrenbang kali ini dihadiri langsung Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat beserta sejumlah kepala satuan organisasi perangkat daerah lingkup Pememerintah Kabupaten Kapuas.
Camat Kapuas Kuala, Asy’ary, mengatakan, pelaksanaan Musrenbang antar desa tersebut dikhususkan bagi desa-desa yang berada di pesisir pantai karena di Kabupaten Kapuas yang memiliki pantai hanya di Kecamatan Kapuas Kuala.
Menurut Asy’ary, desa-desa di pesisir pantai harus membuat perencanaan yang baik ke depannya untuk mengambil peluang besar wisata pantai yang belum dikerjakan.
“Ini masukan teman-teman yang ada di pesisir pantai. Kami berharap ada pariwisata pantai di Kapuas Kuala sehingga orang-orang tidak jauh ke kota-kota lain. Kita punya pantai, hanya belum terkelola dengan baik,” katanya.
Sementara itu Bupati Kapuas Ben Brahim dalam sambutannya menyampaikan sejumlah program pembangunan termasuk infrastruktur jalan. Ben mengungkapkan, jalan dari Desa Pematang, Cemara Labat sampai ke Desa Palampai akan menjadi perhatian pemerintah dan akan mulai digarap pada tahun 2019.
“Kita juga akan tetap membangun jalan dari Lupak sampai ke Tamban Catur. Begitu jalan dibangun sampai Batanjung maka kita akan membangun jalan tembus ke daerah pariwisata pantai,” jelas Ben Brahim. (is/adv)
Discussion about this post