KALAMANTHANA, Buntok – DPRD Kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah berharap agar semua tempat pelayanan kesehatan di daerah terpencil harus diaktifkan setiap hari, demi maksimalnya pelayanan kepada masyarakat.
Hal tersebut ditegaskan oleh anggota DPRD Barsel Dapil II, Meisa Arihastuti. “Selain pendidikan, masalah kesehatan adalah hal yang sangat penting. Jangan sampai masyarakat desa tidak tersentuh pelayanannya,” tegasnya.
Politisi PDI Perjuangan Barsel itu mengatakan, bahwa sebagai wakil rakyat di daerah berjuluk Dahani Dahanai Tuntung Tulus tentunya sangat peduli dengan masalah kesehatan, karena memang harus terus dikedepankan, agar betul-betul maksimal dalam pelaksanaannya.
Begitu pula menyangkut sarana air bersih di tingkat desa harus benar-benar terjamin kesehatannya. Legislator wanita dari parpol berlambang kepala banteng moncong putih itu mengatakan,bahwa begitu sangat penting sarana air bersih, yang memang untuk dikonsumsi atau untuk kebutuhan sehari-hari bagi masyarakat.
Maka dari itu, kata dia, diharapkan instansi terkait khususnya PDAM Barsel, bisa lebih maksimal dalam memperhatikan ada atau tidaknya sarana air bersih di tingkat desa, termasuk harus memperhatikan kualitas air bersih itu sendiri. “Jangan sampai air terlihat keruh dan berbau, karena akan berpengaruh terhadap kesehatan masyarakat,”katanya.
Ia berharap, agar di tahun 2018 iniPDAM Barsel bisa lebih serius lagi dalam meningkatkan pelayanannya, terutama pelayanan air bersih di tingkat desa.“Tentunya PDAM diminta untuk lebih meningkatkan mutu air bersihnya dan memperhatikan penyaringan air supaya air yang dihasilkan dan dikonsumsi memang benar-benar aman dan higienis,” ujar Meisa, Selasa (20/2/2018).
Selain itu, bahwa arah kebijakan pembangunan pada tahun 2018 merupakan arah yang berkesinambungan dari program tahun 2017 lalu, yang berdasarkan RPJM Kabupaten Barsel tahun 2017 – 2022. Dimana sarana dan prasarana harus tetap menjadi skala prioritas.
Wanita berparas ayu itu mengatakan, selain sarana dan pra sarana harus prioritas, sudah tentu pengembangan ekonomi kerakyatan termasuk pengembangan kapasitas dan kinerja aparatur harus pula diutamakan.Serta, stabilitas kehidupan sosial politik masyarakat, peningkatan kapasitas kelembagaan dan keterampilan masyarakat maupun revitalisasi pengelolaan hutan.
Menurut Meisa Arihastuti, apabila memang adanya usul terkait sarana dan pra sarana di tingkat desa pada tahun-tahun sebelumnya, sudah pasti DPRD Barsel, terutama fraksi PDIP tidak tinggal diam, namun akan berupaya memperjuangkannya agar bisa terealisasi. “Yang jelas kita akan menganggarkannya di dalam APBD Barsel,” tambahnya.(fik)
Discussion about this post