KALAMANTHANA, Sanggau – Malang tak dapat ditolak. Kendaraan dinas Kapolres Sanggau, Toyota Innova, mengalami kecelakaan di jalan raya Bodok Sosok, Desa Baharu, Kecamatan Parindu, Sanggau, Kamis (15/3/2018). Tak ada korban jiwa pada kecelakaan ini.
Mobil itu beriringan dengan sebuah bus yang membawa ibu-ibu Bhayangkari Polres Sanggau yang hendak melakukan aktivitas sosial di Tayan Hilir. Kelompok istri polisi itu hendak melakukan peninjauan lokasi banjir di Kecamatan Toba. Tapi, baru sampai di Baharu, mobil tersebut ditarbrak Daihatsu Xenia.
Rombongan yang membawa Ketua Cabang Bhayangkari Sanggau ini bertabrakan dengan Daihatsu Xenia Nopol KB 1821 EH yang dikemudikan JP (36), pengemudi taksi jurusan Sintang-Ketapang pada sekitar pukul 07.00 WIB pagi itu.
Menurut saksi yang melihat kejadian tersebut, mobil Innova berjalan dari arah Sanggau menuju Sosok secara beriringan dengan bus yang membawa ibu-ibu Bhayangkari, sedangkan Xenia datang dari arah berlawanan.
Sesampainya di jalan raya Bodok Sosok, Innova bernomor polisi KB 30 PP itu akan menepi ke kiri jalan. Tiba tiba Xenia keluar jalur mendekat ke arah Innova. Tabrakan tak terhindarkan. Bagian depan samping kanan Xenia menghantam samping kanan Innova,
Akibat benturan tersebut kedua kendaraan rusak berat. Anggota Sat Lantas Polres Sanggau langsung menuju ke lokasi kejadian pada saat itu, dibantu Polsek Parindu untuk mengamankan lokasi.
Beruntung tidak ada penumpang yang terluka atas insiden tersebut. Hanya kendaraan dinas Kapolres Sanggau dan Xenia yang rusak berat.
Kecelakaan tersebut tak menghentikan niat awal anggota Bhayangkari untuk meninjau lokasi banjir yang menimpa masyarakat Kecamatan Toba. “Itu bukan masalah, yang penting semua sehat. Perjalanan ini akan tetap kita lanjutkan. Ini sudah niat, santunan ini harus sampai kepada masyarakat,” ucap Ny. Yuyun Kurniawan, Ketua Bhayangkari Sanggau.
Menurut JP, dirinya sedang mengantuk saat mengendarai kendaraan disebabkan karena kelelahan dengan jalur yang begitu jauh. Akibatnya, kendaraan yang mengangkut seorang penumpang ini mengalami rusak berat.
Menurut keterangan masyarakat setempat, mobil Xenia itu melaju kencang dan mencuri jalur pengguna jalan yang lain. Bripa Dedi yang mengemudikan mobil dinas Kapolres itu sudah menghindar ke pinggir jalan, tapi tetap tak bisa menghindari kecelakaan.
“Kami masih memeriksa saksi dan mengamankan barang bukti,” ujar Kapolsek Parindu, Iptu Haryanto seperti dilansir laman resmi Polres Sanggau. (ik)
Discussion about this post