KALAMANTHANA, Buntok – Masyarakat Barito Selatan menanggapi beragam rencana didirikannya pusat perbelanjaan swalayan Alfamart di Kota Buntok. Ada yang setuju, tapi tak sedikit pula yang menolak.
Ragam pendapat masyarakat Barsel itu setidaknya terbaca dari berbagai pandangan melalui media sosial, utamanya facebook. Ada pendapat yang menyambut baik rencana hadirnya Alfamart di Buntok, akan tetapi tak sedikit pula yang bertentangan dengan beragam alasan.
Seperti yang dikatakan seorang netizen, hadirnya Alfamart di Buntok sudah pasti akan menumbuhkan efek yang baik bagi para pembeli. Selain itu, hadirnya swalayan itu juga akan mencerminkan wajah kota, bahkan dinilai akan berdampak positif bagi dunia luar. Tak mustahil, kehadiran Alfamart akan menumbuhkan minat dari publik luar daerah untuk berani berinvestasi di segala bidang karena sudah pasti akan berkaitan dengan ekonomi masyarakat yang dinilai meningkat.
Akan tetapi, sebaliknya tanggapan berlawanan dari banyak netizen juga muncul. Mereka beranggapan bahwa dengan adanya swalayan Alfamart itu nanti, sudah pasti akan mengalahkan pelaku usaha mikro kecil dan menengah seperti kios, dan toko. “Bahkan pedagang yang menjual kebutuhan pokokpun, juga akan ikut tergerus oleh pesaing bisnis dagang modern ini,” ungkap publik netizen Buntok.
Seperti diketahui, informasi terkait akan hadirnya Alfamart di Kota Buntok, berawal dari informasi di Media Sosial Facebook tentang adanya peluang kerja di toko swalayan Alfamart. Informasi tersebut langsung disambut positif oleh netizen Kabupaten Barito Selatan.
Sementara itu Sekretaris Disnakertrans Barsel, Hariatno menjelaskan, memang akan ada berdirinya pusat perbelanjaan Alfamart di Kota Buntok, akan tetapi hal itu tidak ada kaitannya dengan pihak Disnakertrans Barsel, namun pihaknya, hanya membantu dalam hal penyebaran informasi tentang adanya perekrutan karyawan untuk Alfamart.
Selain itu menurut Hariatno, ia juga belum mengetahui tentang dimana lokasi berdirinya Alfamart itu nantinya, namun menurutnya, pusat perbelanjaan Alfamart itu, nantinya akan ada lebih dari satu, dan maksimal lima Alfamart untuk Kota Buntok.
“Pusat perbelanjaan Alfamart itu nantinya, akan ada lebih dari satu, dan maksimal lima Alfamart yang ada di Kota Buntok”, tambah Hariatno di Buntok, Selasa (13/3/2017). (fik)
Discussion about this post