KALAMANTHANA, Bandung – Belum pernah mengecap kemenangan, Persib Bandung memasang target menang lawan Mitra Kukar. Tapi, pelatih Roberto Carlos Mario Gomez sadar, Naga Mekes bukan lawan yang ringan.
Mitra Kukar memang baru saja menderita kekalahan kandang 0-1 dalam Derby Mahakam lawan Borneo FC di Stadion Aji Imbut, Tenggarong. Tapi Gomez menilai anak asuh Rafael Berges Marin ini merupakan tim berat yang harus dihadapi pasukannya pada Minggu (8/4/2018) mendatang.
“Mitra Kukar ini tim berbahaya. Mereka mempunyai pemain cepat di kedua sayap. Penyerang mereka pun berkualitas. Kami harus hati-hati,” kata Gomez di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Kota Bandung, Kamis (5/4/2018).
Sungguhpun begitu, baginya kecepatan dan ketajaman Bayu Pradana dan kawan-kawan tak jdi soal. Maung Bandung pun memiliki kecepatan dan duet penyerang yang tak kalah secara kualitas.
“Seperti saya katakan, itu tidak menjadi masalah. Karena kita juga punya penyerang yang berkualitas. Yang terpenting adalah bagaimana tim tidak mudah kehilangan bola dan ini yang harus kita tingkatkan,” ujarnya.
Menjelang digulirnya laga kontra Mitra Kukar, skuat Persib mulai fokus kepada menu latihan taktik dan strategi. Hal itu ditandai dengan digulirnya game internal yang dilakoni Bojan Malisic dan kawan-kawan.
Pada latihan pagi, Maung Bandung tanpa diperkuat pemain pilarnya Febri Haryadi yang tengah istirahat lantaran demam. Selain Febri, Kim Jeffrey Kurniawan pun tak tampak dalam latihan lantaran izin terapi.
“Hari ini kita matangkan taktik, bagaimana tim membuat gol dan bagaimana pemain untuk bisa mempertahankan bola. Mereka harus meningkatkan hal tersebut, terutama dalam hal mempertahankan bola,” tandas Gomez. (ik)
Discussion about this post