KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Menjelang dilaksanakannya Ujian Nasiona (UN) 2018. Anggota Komisi IV DPRD Kapuas, Faujianor, mengharapkan pihak sekolah maupun pihak terkait agar dapat memperhatikan hal-hal yang diperlukan dalam kelancaran pelaksanaan ujian itu nanti.
Terlebih lagi, kata dia, sekolah yang akan melaksanakan UNBK, agar berkoordinasi dengan pihak terkait seperti PLN. “Agar saat peserta mengerjakan soal tidak terjadi pemadaman listrik. Itu yang pertama kami harapkan dari Komisi IV,” katanya di Kantor DPRD Kapuas, Jumat (6/4/2018).
Tapi untuk mengantisipasi apabila listrik PLN PDAM, politisi PKB ini menyarankan agar pihak sekolah dapat menyiapkan genset. “Sebagai jaga-jaga kalau ada listrik mati mendadak. Tapi kita berharap selama pelaksanaan UN listrik tidak padam,” ujarnya.
Kemudian yang tidak kalah penting, ujar Fujianor, para orang tua agar kiranya dapat berperan aktif dalam mendukung kegiatan bagi anak-anaknya masing-masing, seperti mendorong anak agar bisa mendapatkan hasil yang memuaskan.
“Tentunya ini berkaitan dengan anak tersebut agar dapat melanjutkan ke jenjang berikutnya,” tukas pria yang akrab dipanggil Guru Ipau ini. (is/adv)
Discussion about this post