KALAMANTHANA, Tenggarong – Luar biasa Samsul Arif. Dia memborong empat gol dan membawa Barito Putera mengalahkan tuan rumah Mitra Kukar 4-3 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Jumat (6/7/2018). Kemenangan ini membawa Laskar Antasari naik ke posisi puncak klasemen Liga 1.
Hebatnya, empat gol Samsul terjadi justru saat Barito Putera sempat tertinggal dua gol lebih dulu. Dia mencetak gol-gol tersebut di menit ke-37, 66, 81, dan 90.
Mitra Kukar sebenarnya mengawali pertandingan dengan cemerlang. Belum juga babak pertama berlangsung separo jalan, mereka sudah menjebol gawang Aditya Harlan. Tak tanggung-tanggung, dua gol langsung tercipta.
Dedi Hartono menjadi pemain perusak jantung pertahanan Barito Putera. Dialah yang mengirim umpan di menit ke-16 untuk diselesaikan Mauricio Leal dengan sundulan kepalanya ke gawang Aditya Harlan.
Berselang satu menit kemudian, gawang Barito Putera kembali jebol. Lagi-lagi dari umpan Dedi Hartono, Fernando Rodirguez berhasil melepaskan tendangan ke gawang Laskar Antasari.
Barito Putera baru bisa bangkit setelah itu. Kapten Samsul Arief memperkecil ketinggalan Barito Putera di menit ke-37. Dia memanfaatkan lolosnya umpan Rizky Pora untuk menaklukkan kiper tuan rumah Gerry Mandagi.
Memasuki babak kedua, laga dua tim tangguh asal Kalimantan ini berjalan imbang. Barito Putera mampu sedikit berada di atas angin dengan serangan yang lebih terarah di jantung pertahanan lawan.
Samsul lagi-lagi jadi pemain yang mampu menembus gawang Mitra Kukar. Kali ini dia lahirkan golnya di menit ke-66. Umpan Ronny Beroperay yang berdiri bebas di sektor kanan pertahanan lawan, disundul mantan bintang Persela Lamongan ini di tengah jepitan dua pemain lawan. Sempat menerpa mistar, bola masuk ke gawang Mandagi.
Tak cukup sampai di situ, aksi heroik Samsul Arif terjadi lagi di menit ke-81. Hebatnya, dia lagi-lagi mencetak gol melalui sundulan kepala. Kali ini, dia menyambut umpan Rizky Pora dari sektor kanan ke gawang Gerry Mandagi.
Samsul menutup pesta golnya di menit ke-90. Sekali lagi, mantan penyerang Persib Bandung dan Arema Malang itu memanfaatkan umpan Rizky Pora untuk membobol gawang tuan rumah. Memasuki injury time, tendangan bebas Danny Guthrie menipiskan kekalahan Mitra Kukar.
Kemenangan ini membuat Barito Putera kembali naik ke puncak klasemen sementara. Mereka kini memiliki 26 poin, unggul dua poin atas PSM Makassar yang mereka geser ke peringkat kedua. Jika tuan rumah Persija Jakarta meredam ambisi PSM memborong tiga poin, maka Barito Putera akan bertahan di posisi teratas. (ik)
Discussion about this post