KALAMANTHANA, Jakarta – Mes Kalteng atau Kantor Perwakilan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, nama itu sudah sangat melekat bagi sebagian warga Kalimantan Tengah yang sering berkunjung ke kota Jakarta.
Penginapan yang terletak di kawasan Jalan Kembang, Kwitang, Jakarta Pusat tersebut, tempat menginap warga Kalimantan Tengah. Saat ini, gedung berlantai tiga tersebut sudah direnovasi dan memiliki fasilitas hotel berbintang dua dengan harga terjangkau.
Warga dari Kotawaringin Barat, Andi Darmaji saat menginap di Mes Kalteng mengatakan, nyaman nginap di tempat itu. Selain fasilitas sudah setara hotel Bintang Dua juga tempatnya di jantung ibu kota dan tarifnya terjangkau dengan harga standar Rp250.000 dan vip Rp350.000 serta tidak dikenakan batas cek out.
“Saya menginap disini, selagi tempatnya nyaman, juga melaksanakan anjuran Bapak Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran yang mengajak warganya untuk menginap di Mes Kalteng ketika berkunjung ke Jakarta,” ujar Andi, beberapa hari yang lewat.
Nginap di Mes kalteng, sekaligus bisa silaturahmi dengan sesama warga kalteng yang tersebar di 14 kabupaten/Kota, yang juga menambah pendapatan daerah dari sektor akomodasi.
“Tempat nginap sudah cukup bagus di Mes Kalteng, sebagai masukan, juga bagusnya disediakan transportasi penunjang berupa kenederaan roda empat, untuk membantu warga yang berurusan di Jakarta sekaligus menambah pendapatan daerah,” usul Andi Darmaji yang juga anggota PWI Kobar ini. (ss)
Discussion about this post