KALAMANTHANA, Muara Teweh – Sebanyak 169 jamaah calon haji Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah berangkat menuju embarkasi antara di Palangka Raya. Pelepasan rombongan oleh Bupati Barut Nadalsyah di Muara Teweh, Rabu (1/8/2018).
“Pada hari ini, Rabu 1 Agustus 20187, rombongan jamaah calon haji Kabupaten Barut secara resmi saya berangkatkan dengan iringan doa kepada Allah SWT. Semoga rombongan mendapatkan berkah, keselamatan, kesehatan, dan memperoleh predikat haji yang mabrur,” ujar Nadalsyah.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Barut Tuaini Ismail mengatakan, calon haji asal Kabupaten Barut tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 10 bersama calon haji asal Kotawaringin Barat dan Lamandau dan beberapa petugas dari provinsi.
Rombongan berangkat dari Palangka Raya menuju bandara embarkasi Banjarmasin, Kalimantan Selatan kemudian bertolak ke Madinah dengan pesawat Garuda, Jumat (3/8). “Kita harapkan kepada para calon haji menjaga kesehatan sebelum berangkat ke tanah suci,” kata Tuaini.(mel)
Discussion about this post