KALAMANTHANA, Banjarmasin – Untuk pertama kalinya dalam rentang waktu hampir tiga bulan, Barito Putera akhirnya memetik kemenangan juga. Mereka menaklukkan PS Tira 3-1 dalam lanjutan Kompetisi Liga 1 di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Senin (5/11/2018).
Kemenangan ini tentu saja cukup memenuhi dahaga pendukung Laskar Antasari menyaksikan pasukan Jacksen F Tiago ini mengoleksi poin penuh kembali. Setelah lama hanya melihat timnya hanya seri dan kalah, kali ini Barito Putera kembali ke jalur kemenangan.
Terakhir kali Barito Putera memetik kemenangan adalah saat menjamu Persebaya Surabaya di Banjarmasin pada 12 Agustus 2018 lalu. Sejak itu, rekor mereka adalah lima kali seri dan tiga kali kalah dalam delapan pertandingan.
Istimewanya, kemenangan ini diraih saat Barito Putra tak diperkuat tiga pemain kuncinya. Hansamu Yama Pranata, Gavin Kwan Adsit, dan Rizky Pora harus meninggalkan klub karena memperkuat tim nasional ke Piala AFF.
Mengawali laga dengan ketat, duel berlangsung sengit dengan jual beli serangan terjadi bagi kedua kubu.
Gol untuk tuan rumah pun akhirnya baru terjadi di menit ke-44 saat Adi Setiawan berhasil memaksimalkan assist gemilang Marcel Sacramento untuk mengoyak gawang PS Tira.
Di babak kedua, Barito Putera kembali tampil mempesona. Mereka menambah keunggulan melalui Douglas Packer. Gol Packer ini lagi-lagi lahir dari umpan yang diberikan Sacramento.
Packer memperbesar keunggulan Barito Putera di menit ke-61. Dia meneruskan bola dari Matias Cordoba. PS Tira hanya bisa memperkecil kekalahan lewat Wahyu Febrianto delapan menit sebelum waktu normal habis. (ik)
Discussion about this post