KALAMANTHANA, Sanggau – Mobil ambulans itu berhenti untuk menurunkan jenazah. Tiba-tiba, datang truk Hino melaju kencang. Truk tak terkendali dan akhirnya menabrak ambulans. Untung, tak ada korban jiwa.
Begitulah peristiwa kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Jalan Raya Tayan Batang Tarang Km 14 Tayan, Desa Tebang Benua, Kecamatan Tayan Hilir, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat. Kecelakaan terjadi pada Senin (13/1).
Kapolsek Tayan Hilir, Iptu Sagi membenarkan terjadinya kecelakaan lalu lintas itu. Dump truk Hino, sebutnya, dikemudikan DM (19). Sedangkan mobil ambulans disopiri AD (41).
Sagi kemudian menjelaskan kronologis kecelakaan itu. Saat itu, katanya, Hino, truk dengan roda enam yang dikemudikan DM, melaju di Jalan Raya Tayan Batang Tarang dari Batang Tarang menuju Simpang Ampar.
“Sesampainya di Km 14 Tayan, Desa Tebang Benua, terdapat mobil ambulans yang berhenti dan hendak menurunkan jenazah,” ujarnya.
Menurut Kapolsek, karena dump truk Hino tersebut melaju cukup kencang, tak sempat lagi pengemudinya DM untuk melakukan pengereman. “Akibatnya, dump truck menabrak bagian belakang ambulans,” tambah Sagi.
Untungnya, tak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. Saat berhenti, ambulans telah dipasang rambu-rambu berupa traffic cone dan beberapa ranting dedaunan. (ik)
Discussion about this post