KALAMANTHANA, Tamiang Layang – Pemerintah Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah, pada tahun 2020 ini akan membangun Bundaran Besar dengan gambar dan ornamen gunung perak.
“Bundaran Gunung Perak yang akan di bangun di Longkang Jaar ini diharapkan akan menjadi ikon baru Kota Tamiang Layang,” tegas Jumail P, Plt Kepada Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Barito Timur di Tamiang Layang, Senin (3/2/2020)
Jumail mengatakan saat ini pekerjaan Bundaran Gunung Perak itu telah dialokasikan dana sedikitnya Rp3 miliar. “Kini telah selesai perencanaannya, tinggal menunggu lelang,” katanya.
Ditambahkan dia, Bundaran Gunung Perak itu nantinya persis di perempatan jalan negara dan jalan lingkar selatan dan utara, di depan kantor Bappeda Kabupaten Barito Timur.
Pada kesempatan itu, Jumail yang juga Kadis Perkim Bartim mengatakan karena Bundaran Gunung Perak itu menjadi ikon baru Kota Tamiang Layang, diharapkan dikerjakan secara profesional dan selesai tepat waktu. (tin)
Discussion about this post