KALAMANTHANA,Buntok– Keberadaan perusahaan disetiap wilayah banyak membawa dampak positif terhadap masyarakat di sekitarnya, salah satunya adalah dengan terbukanya lapangan pekerjaan. Meskipun demikian, keberadaan perusahaan juga tidak luput dari dampak negatif yang ditimbulkannya seperti munculnya masalah sosial dan kerusakan lingkungan.
Untuk menengahi persoalan tersebut, setiap perusahaan wajib memaksimalkan dampak positif dari keberadaannya dalam kegiatan-kegiatan pemberdayaan masyarakat melalui program CSR sebagaimana telah diatur oleh Undang-Undang.
Sebagai bagian dari pengembangan program CSR, PT Adaro Indonesia di bidang Sosial Budaya,Selasa (25/2/2020) bertempat di Hotel Aston Tanjung Kabupaten Tabalong Kalimantan Selatan,PT Adaro Indonesia memberikan penghargaan Kepada Rumah Tahfiz Hidayatul Muhibbin, yang ada di Kota Buntok Kabupaten Barito Selatan,sebagai peraih The Best Sosial Budaya. Penghargaan tersebut disearhkan langsung oleh Bupati Barsel, Eddy Raya Samsuri.
Sementara itu Bupati Barito Selatan Eddy Raya Samsuri melalui pesan whatssapp mengatakan Kepada KALAMANTHANA (25/2),PT. Adaro Indonesia adalah sebagai perusahaan yang bergerak di bidang pengelolaan sumber daya alam batubara.
“PT Adaro selama ini telah banyak mendapatkan penghargaan atas keberhasilannya dalam bidang CSR dengan kegiatan pemberdayaan masyarakat sekitar melalui program CSR tersebut,yang salah satunya CSR di bidang Sosial Budaya”,ucap Eddy Raya.
Selain itu ungkap orang nomor satu di Bumi Dahani Dahani ini juga menyampaikan,bahwa penghargaan ini adalah sebagai bentuk dari keperdulian pihak Pemerintah dan Perusahaan dalam pemanfaatan csr yang berbasis,kesejahteraan dan kemandirian masyarakat yang maju dan bertujuan untuk pemberantasan kemiskinan menjadi mandiri.
“Atas nama pribadi dan Pemerintah Daerah Kabupaten Barito Selatan,saya mengucapkan terimakasih kepada PT Adaro,Rumah Al Qur’an Tahfiz Hidayatul Muhibbin milik H.Suhaimi yang ada di Kota Buntok sehingga Barito Selatan menjadi salah satu yang terbaik,” tambah Eddy Raya Samsuri. (fik).
Discussion about this post