KALAMANTHANA, Muara Teweh – Kabar duka datang dari Muara Teweh, Barito Utara. Rianti, pedagang buah yang jadi korban pembacokan di Jalan Pramuka, mengghembuskan nafas terakhir di RSUD Muara Teweh, Jumat (5/6/2020) pukul 04.00 WIB.
Rianti wanita asal Desa Lemo berjuang melawan maut sejak Rabu (3/6) dinihari. Rianti dimakamkan di Lemo, tanah kelahirannya, Jumat pagi.
“Korban Rianti meninggal dunia subuh tadi, pukul 04.00 WIB. Sejak tengah malam kondisinya sudah menurun,” ujar Limpo.
Baca Juga: Ini Dia Fakta Baru Kasus Pembacokan Wanita Pedagang Buah di Muara Teweh
Direktur RSUD Muara Teweh drg Dwi Agus Setijowati, Jumat pukul 09.30 WIB mengatakan, Rianti telah dioperasi tetapi kondisinya terus memburuk. “Korban menderita luka tusuk di perut dan punggung,” kata Dwi.
Sampai Rianti menghembuskan nafas terakhirnya, kasus pembacokan tersebut masih dalam penyelidikan aparat kepolisian. Kepala Satuan Reskrim Polres Barut AKP Kristanto Situmeang, usai olah tempat kejadian perkara (TKP) mengatakan, pihaknya masih menyelidiki kasus ini.
“Motifnya belum diketahui, tetapi dari TKP kami amankan barang bukti sebilah pisau dan sampel darah,” sebut Kristanto.(mel)
Discussion about this post