KALAMANTHANA, Muara Teweh -Meraih nilai tertinggi saat seleksi jabatan tinggi pratama, lingkup Dinas Pendidikan Barito Utara, belum jadi jaminan bagi Hery Jhon Setiawan untuk menduduki pucuk pimpinan institusi tersebut.
Jhon justru terdepak dan bergeser menduduki jabatan definitif Sekretaris Dinas Perindsutrian dan Perdagangan Barito Utara. Praktus dia tak mendapat promosi dari jabatan sebelumnya, yakni Sekretaris merangkap Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan.
“Ya nilai hasil saya saat ikut seleksi jabatan tertinggi. Tapi, dari pelantikan dan sumpah jabatan hari ini, saya justru mendapat tugas jabatan sekretaris di Dinas Perindustrian dan Perdagangan,” ungkap Hery Jhon Setiawan kepada wartawan, Rabu (10/2/2021).
Jhon sapaan akrabnya, mengaku kaget atas pelantikan ini. Meski begitu, dia bisa menerima dengan lapang hati, karena menganggap jabatan diberikan merupakan amanah dan harus dilaksanakan.
Tetapi, ia mempertanyakan apa tolok ukur promosi jabatan tersebut. “Selama ini, saya sudah bekerja dengan baik untuk pimpinan, dan tidak pernah ada pelanggaran hukum ataupun peringatan secara kepegawaian kepada saya,” tutur pria yang karirnya diawali sebagai guru.
Sekretaris Daerah juga Ketua Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat) Barito Utara, Jainal Abidin, melalui sambungan telepon, Rabu (10/2/2021) siang, menjelaskan, penempatan pada jabatan tinggi pratama berdasarkan dua hal. Yakni nengacu kepada hasil penilaian panitia seleksi (pansel) Serta merupakan kebijakan pimpinan, Bupati Barito Utara, selaku pembina kepegawaian yang memilih satu dari antara tiga calon. “Keputusan Pembina Kepegawaian juga setelah menerima rekomendasi dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN),” kata Jainal kepada Kalamanthana.id.
Bupati Barito Utara Nadalsyah, saat pidato pelantikan pejabat. Rabu pagi, mengatakan pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan kali ini bersifat promosi, rotasi, dan reposisi. Khususnya bagi jabatan pimpinan tinggi pratama, sekaligus dalam rangka mengisi struktur organisasi baru pada beberapa perangkat daerah di lingkup Pemkab Barito Utara.
Selain itu ujar Nadalsyah, pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan ini dimaksudkan untuk menindaklanjuti hasil evaluasi kinerja, penilaian kualifikasi, test kompetensi dan uji kesesuaian (Job Fit) yang telah diikuti oleh beberapa pejabat pimpinan tinggi pratama beberapa waktu lalu, serta telah mendapatkan persetujuan dari KASN.(mel)
Discussion about this post