KALAMANTHANA, Penajam – Awalnya, mutasi pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, dijadwalkan berlangsung pekan kedua Juli 2016. Tapi, hingga kini, belum juga ada realisasinya. Apa yang terjadi?
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Penajam Paser Utara, Surodal Santoso, angkat bicara. Dia bilang, mutasi diundur. Penyebabnya, pihaknya masih menunggu evaluasi dari Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat).
“Sementara ini masih menunggu hasil evaluasi Beperjakat, jadi pelaksanaan mutasi pejabat eselon II, III dan IV belum bisa dilakukan,” kata Surodal di Penajam, Kamis (14/7/2016).
Menurut ia, rencana pergeseran atau mutasi terhadap pejabat eselon di lingkungan Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara saat ini masih dalam evaluasi dan pembahasan Baperjakat.
“Kami belum bisa pastikan jadwal pelaksanaan mutasi pejabat eselon itu, karena masih menunggu hasil evaluasi lebih lanjut agar mutasi yang dilaksanakan tepat,” jelas Surodal.
Sejak hari pertama masuk kerja pascacuti bersama Idul Fitri 2016, sejumlah pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara merasa was-was, karena pemerintah setempat menyatakan akan melakukan mutasi setelah lebaran.
Mutasi yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara tersebut, khusus untuk mengisi kekosongan jabatan di beberapa tempat.
Pada kegiatan mutasi kali ini, lanjut Surodal, diperkirakan terjadi pergeseran terhadap empat pejabat eselon II, sedangkan pejabat eselon III dan pejabat eselon IV diperkirakan sebanyak 45 orang.
Pergeseran yang terjadi pada jabatan struktural eselon II, salah satunya mengisi posisi Asisten II yang kosong sejak Tohar dilantik sebagai Sekretaris Kabupaten pada 31 Mei 2016.
Kegiatan mutasi tersebut, tambah Surodal, merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan tanggung jawab pejabat sesuai dengan kemampuan.
“Mutasi dilakukan untuk mengoptimalkan penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat yang lebih baik,” katanya.
Selain sebagai upaya penyegaran di kalangan pegawai, mutasi itu juga untuk memenuhi kebutuhan organisasi guna peningkatan pelayanan masyarakat. (ant/rio)
Discussion about this post