KALAMANTHANA, Buntok – Masyarakat Kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah bisa berbangga, karena Kota Buntok sudah memiliki SPBU yang pasarkan produk unggulan BBM yaitu Pertamax Turbo Ron 98 .
Launching perdana Pertamax Turbo dilakukan oleh Bupati Barsel, Eddy Raya Samsuri di SPBU 64.738.04 Buntok, Senin (22/2/2021).
Eddy Raya Samsuri dalam sambutannya mengapresiasi Pertamina dalam berkomitmen untuk menyalurkan energi berkualitas tinggi secara merata ke daerah di wilayah Kalimantan Tengah umumnya dan di wilayah DAS Barito secara khusus.
Ia juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar dapat memilih dan menggunakan produk BBM dengan bijak untuk kendaraannya.
“Masyarakat sekarang sudah cukup cerdas dalam memilih bahan bakar, mana yang harusnya baik untuk kendaraannya dan lingkungannya.” ungkap Bupati Barsel.
Baca Juga: Ayo ASN Barsel..Pertamina Promo Tukar Tambah Tabung LPG Sampai 22 Maret di Buntok
Ditemui di lokasi SPBU, Sales Branch Manager Rayon III Kalselteng Muhammad Tsaqif Fauzan,menjelaskan bahwa sebelumnya lokasi paling dekat untuk mendapatkan Pertamax Turbo yaitu di Kota Palangkaraya.
“Namun saat ini masyarakat sudah dapat membeli produk tersebut melalui SPBU 64.738.04 jalan Pahlawan Buntok,” ucap Tsaqif Fauzan.
Tsaqil Fauzan juga berterima kasih kaena bias memasarkan produk Pertamax Turbo di Kabupaten Barito Selatan. Karena masyarakat juga berminat membeli bahan bakar khusus. “Juga upaya dari Pemkab Barsel untuk melindungi bumi dari produk yang lebih ramah lingkungan,” tambahnya. (fik)
Discussion about this post