KALAMANTHANA, Pulang Pisau – CV. Togga Putra Borneo menggelar Pesona Panorama objek wisata Bumi Handep Hapakat. Lomba yang diperuntukkan untuk Putra dan Putri khususnya pelajar SMP dan SMA sederajat di Pulpis.
Iqbal EO pelaksana Lomba menjelaskan ketentuan umum Pendaftaran lomba foto ini bersifat gratis. Setiap sekolah hanya diperbolehkan mengirimkan perwakilan baik putra/putri pelajar.
“Syaratnya Foto belum pernah dipublikasikan dan mengikuti kompetisi atau kontes foto lain. Foto yang dikirimkan adalah hasil karya sendiri, bukan hasil rekayasa dan dapat dibuktikan di kemudian hari secara sah bila diperlukan atau diminta klarifikasi oleh Panitia,” ucapnya.
Ia menambahkan peserta dilarang mengirimkan karya foto dengan mempergunakan nama dan atau alamat orang lain.
Foto yang berhasil masuk dalam kategori pemenang akan menjadi hak panitia, dan panitia berhak mempublikasikannya dalam media dengan Tidak menghilangkan hak cipta pemilik foto.
“Peserta wajib mengisi formulir pendaftaran dan surat pernyataan yang berisi foto yang dikirimkan akan menjadi milik panitia dengan bermaterai 10000. Tema Foto : pesona panorama objek wisata kabupaten Pulang Pisau,” katanya.
Dalam lomba peserta wajib mengirimkan hasil karyanya ke alamat email [email protected] dan [email protected] dengan mekanisme pengiriman hardcopy dan pendaftaran.
Waktu Pendaftaran diantaranya tahap Pengambilan Foto mulai Februari s/d 23 April 2021. Tahap Pendaftaran dan Pengumpulan Foto mulai 20 s/d 23 April 2021. Tahap Seleksi dan Penjurian mulai 23 April 2021. Pengumuman Pemenang (10 Besar) pada 24 April 2021. Presentasi Peserta 10 Besar pada 26 April 2021 serta Penyerahan Hadiah (Puncak Acara) pada 27 April 2021.
“Pendaftaran dilakukan dengan mengirimkan formulir pendaftaran, surat penyataan ditanda tangan bermaterai 10000 sesuai ketentuan diatas beserta 2 hardcopy foto yang dilombakan. Seluruh berkas dimasukan dalam amplop tertutup dan di kiri atas amplop ditulis.
Lomba Foto Objek Wisata Kabupaten Pulang Pisau Tingkat Pelajar. Dikirim atau Diantar ke Sekretariat Panitia Lomba Foto Objek Wisata Kabupaten Pulang Pisau Dinas Kebudayaan & Pariwisata Kabupaten Pulang Pisau
Pulang Pisau, Kahayan Hillir, Kabupaten Pulang Pisau. Info lebih lanjut silahkan Kontak Panitia diantaranya Iqbal 081809977274 / 082148903620, Rivan 085386769892 dan Sukron 081333399335,” tutupnya.(app)
Discussion about this post