KALAMANTHANA, Tamiang Layang – Gerakan vaksinisasi terus bergerak, setidaknya 153 warga binaan Lapas Kelas II b Tamiang Layang pun tak luput dari sasaran vaksin sebagai upaya percepatan program vaksinasi di Gumi Nansarunai Jari Janang Kalalawah itu.
Kegiatan vaksinbagi 153 orang warga binaan Lapas Kelas IIb Tamiang Layang ini dilakukan oleh Gerai Vaksinisasi Presisi Polres Barito Timur, Jumat (15/10/2021)
“Pogram vaksinasi bagi para warga binaan ini di Laksanakan oleh Tim Vaksinator Gerai Vaksin Presisi Polres Barito Timur,” kata Kapolres Barito Timur AKBP Afandi Eka Putra, saat meninjau pelaksanaan vaksinasi di Lapas kelas II B Tamiang Layang.
AKBP Afandi Eka Putra, mengatakan kegiatan vaksinisasi bagi warga binaan ini wajib dilakukan agar semua warga binaan di Lapas Kelas IIb Tamiang Layang bisa aman dan terhindar dari Covid-19.
Kegiatan ini juga sebagai salah satu upaya mempercepat capaian target herd immunity (kekebalan kelompok) serta bisa cepat capai herd immunity serta guna mempercepat Target Vaksinasi kepada Masyarakat untuk menuju Kalteng Zona Hijau.
Dikatakan dia, pada prinsifnya warga Binaan Lapas merupakan warga masyarakat kita juga, dimana mereka juga memiliki Hak untuk mendapatkan Vaksinasi guna menjaga kekebalan tubuh.
AKBP Afandi Eka Putra mengajak semua warga masyarakat untuk ikut mensukseskan kegiatan vaksinisasi ini dengan secara aktif mendatangi Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM) di semua kecamatan atau ke RSUD Tamiang Layang serta di Gerai Vaksinisasi Presisi Polres Barito Timur. (Anigoru)
Discussion about this post