KALAMANTHANA, Tamiang Layang – Pengurus dan anggota Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Barito Timur pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) PPNI yang ke-48 pada 17 Maret 2022, mengajak masyarakat aktif melawan Covid-19 melalui vaksinisasi.
“Sebagai perawat kami berkewajiban memberikan edukasi mengenai pentingnya vaksinisasi Covid-19 dan booster bagi masyarakat sehingga daerah ini terbebas dari virus yang mematikan itu,” keta Ketua Panitia HUT PPNI-RSUD Tamiang Layang, Shovia Elen Caroline di Tamiang Layang, Kamis (17/3/2022).
Ia mengatakan kegiatan ini dilaksankan sebagai tindak lanjut dari Surat Edaran DPP PPNI Nomor 0115/DPP.PPNI/SE/K.S/II/2022 tentang Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT), Dewan Pengurus Pusat (DPP) PPNI menyerukan kepada seluruh tingkat pimpinan PPNI mulai dari tingkat Wilayah hingga Komisariat untuk mengadakan kegiatan Peringatan HUT PPNI ke-48 secara menyeluruh dan serentak.
Sebagai garda terdepan dalam memerangi Covid-19 pihaknya sangat berkepentingan mengingatkan masyarakat untuk secara aktif membantu pemerintah dalam memutus penyebaran Covid-19 ini dengan terlibat aktif mengikuti program vaksiniasi dosis, 1, 2 dan booster.
Baca Juga: Realiasasi PAD Barito Timur Mencapai 113,94 Persen
Dikatakan dia, untuk memberikan eduksi tersebut pihaknya telah melakukan rangkaian sosialisasi baik secara langsung maupun melalui pemasangan sejumlah spanduk di tempat-tempat strategis.
Sementara itu Ketua DPD PPNI Kabupaten Barito Timur Nelwan sangat menyambut baik kegiatan yang dilakukan ini, sebagai upaya membantu pemerintah supaya cepat keluar dari pandemi Covid-19 yang cukup panjang.
“Semoga melalui tema HUT ke- 48 Tahun 2022 yakni Perawat Bersama Rakyat Menuju Bangsa Sehat Bebas dari Covid – 19 dapat terwujud,” pungkasnya. (Anigoru).
Discussion about this post