KALAMANTHANA, Kasongan – Anggota DPRD Kabupaten Katingan Esenhover mengingatkan kepala desa untuk serius melaksanakan program pembangunan yang ada di desa.
Sehingga, program pembangunan yang dilakukan benar-benar menyasar kepentingan dan kesejahteraan masyarakat.
“Kami sangat mendukung agar pemerintah desa dapat mandiri dalam memajukan taraf hidup di desa, ” ungkapnya, Sabtu (28/5/2022).
Selain itu, ia juga meminta agar pemerintah kabupaten dapat memberdayakan masyarakat desa. Sehingga, kegiatan yang ada dapat berjalan dengan maksimal dan tepat sasaran.
“Kami di legislatif ya jelas sangat mendukung pemerintah dalam melaksanakan pemberdayaan itu, ” jelasnya.
Menurutnya, semua itu demi warga desa yang lebih baik. Aparat yang ada di desa juga wajib melibatkan peran masyarakat. Setiap pekerjaan fisik yang diprogramkan perlu melibatkan masyarakat apalagi yang belum memiliki pekerjaan supaya tenaga kerja lebih terserap dengan melibatkan warga setempat.
“Alangkah lebih baik jika melibatkan warga di desa dari pada menggunakan tenaga dari luar desa. Pasalnya, ini sudah ada instruksi pemerintah supaya dapat menyerap tenaga lokal, ” pungkasnya.
Politisi ini sangat berharap agar desa dapat memperhatikan kebijakan tersebut. Kedepannya, masyarakat dapat lebih sejahtera lagi.
“Jangan sampai program yang ada dilakukan tetapi tidak berdampak bagi masyarakat secara luas, ” tukasnya. (Hr)
Discussion about this post